Kamis, 01 Oktober 2009

gempa tzikmalaya

Ini adalah salah satu berita yang saya copy dari web, tentang gempa di Tasikmalaya.

Gempa Tasikmalaya, Puluhan Rumah di Garut Roboh

Rabu, 2 September 2009 - 16:15 wib

GARUT - Gempa bumi berkekuatan 7,3 skala richter yang terjadi di Tasikmalaya petang tadi, getarannya juga terasa di Kabupaten Garut. Puluhan rumah warga rusak bahkan beberapa di antaranya roboh.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari lapangan, Rabu (2/9/2009), sejumlah rumah warga yang mengalami kerusakan di antaranya terjadi di Kecamatan Pamengpeuk, Kecamatan Karang Pawitan, dan Kecamatan Garut Kota.

Bahkan, salah satu ruko penjual sepatu di Jalan Cileduk, Garut Kota, juga tak kuasa menahan getaran hingga akhirnya roboh. Belum diketahui adanya korban jiwa akibat kejadian ini, namun kabarnya, sejumlah warga mengalami luka akibat gempa bumi yang sempat berpotensi tsunami tersebut.

Hingga berita ini diturunkan, ratusan warga Garut masih berada diluar rumah. Mereka belum berani kembali ke dalam rumah karena khawatir gempa susulan terjadi. "Nanti saja kita kembali ke rumah kalau benar-benar sudah aman," ujar seorang warga. (Dede Ibin Muhibbin/Koran SI/teb)

0 komentar:

Posting Komentar

Love is...
© Hati yang kau sakiti - Template by Blogger Sablonlari - Font by Fontspace